Selasa, 05 Juli 2011

Buah duku


Manfaat buah duku
  • Mengandung dietary fiber atau serat yang bermanfaat untuk memperlancar sistem pencernaan, mencegah kanker kolon dan membersihkan tubuh dari radikal bebas penyebab kanker.
  • Selain daging buah yang segar menyehatkan, bagian kulit buah dan bijinya juga bermanfaat untuk bahan baku obat anti diare dan menurunkan demam.
  • Kulit kayunya juga dapat digunakan untuk mengobati gigitan serangga berbisa dan obat disentri.
  • Sebagian orang juga percaya, benalu pohon duku dapat mengobati dan membasmi sel-sel kanker.
Kandungan kimia yang terdapat pada buah duku

Setiap 100 gram buah duku mengandung kalori 7o kal, protein 1.0 gram, lemak 0,2 gram, karbohidrat 13 gram, mineral 0,7 gram, kalsium 18 mg, fosfor 9 mg dan zat besi 0,9 mg. Untuk kandungan kalori, mineral dan zat besi duku setingkat lebih tinggi dibandingkan dengan buah apel atau jeruk manis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar